Sampah yang sudah jadi seperti diatas kemudian di jadikan pupuk Kompos.
Kemudian Sampah non-organik seperti plastik akan dijual kepada pengadah yang nantinya akan di daur ulang di tempat lain. Sementara itu, sisa sampah yang tidak bisa di manfaatkan lagi akan di tumpukkan di gunungan sampah di TPA. Untuk prospek kedepan, di TPA tersebut rencananya akan di bangun tempat pemisah sampah, agar proses recycle bisa lebih efesien.
B. IPLT (Instalasi Pengolahan Lumpur Tinja) Gampong Jawa.
Letaknya tidak berjauhan dengan TPA, disini semua tinja dari masyarakat kota Banda Aceh yang diangkut dengan TRuck tinja akan di kumpulkan disini. Berikut adalah Proses Pengolahan Lumpur tinja :
- Tinja-tinja yang diangkut tersebut akan dimasukkan kedalam bak penampung, disini tinja-tinja tersebut akan diaduk , dihancurkan.
- Tahap selanjutnya yaitu Stabilization Reactor, disini lumpur tinja akan di stabilkan untuk mengurangi bau, meningkatkan pemisahan air dan lumpur, serta mempermudah proses pengeringan lumpur.
- kemudian masuk tahap pengeringan atau yang disebut Sludge Drying Bed. disini Lumpur akan dikeringkan dan didesinfeksi untuk dijadikan kompos/pupuk.
- Lalu air limbah yang terpisah tadi dialirkan ke kolam Anaerob.
- Dikolam anaerob, semua air limbah baik yang dialirkan dari Stabilization REactor, maupun Sludge Drying Bed akan di olah. selain itu kolam anaerob berfungsi untuk mengurangi polutan air limbah hingga 80% sebelum dibuang ke lingkungan.
<<= Kondisi kolam Anaerob di IPLT kota Banda Aceh
C. PROSES RECYCLING SAMPAH PLASTIK DI KOMPLEK BUDHA TZU CHI DESA PANTE RIEK
Pabrik recyclig sampah plastik yang terletak di Komplek Budha Tzu Chi mengolah sampah palstik menjadi calon bibit. Disini hanya mengolah sampah-sampah botol plastik, seperti botol aqua gelas, botol montea (botol air mineral), botol oil. Bahan Baku (sampah Botol) ini di beli dari pengadah, dari truck-truck. Sebenarnya pabrik ini adalah punya Pemerintah Kota Banda Aceh, para pekerja hanya mengurus saja dan di gaji, sedangkan pendapatan pabrik ini masuk ke Rekening Dinas Kebersihan dan Keindahan Kota Banda Aceh.
Berikut adalah proses-proses Recycling Sampah plastik :
- Bahan baku yang sudah didapatkan dipisahkan dulu, antara botol plastik yang berwarna dan yang tidak berwarna.
- kemudia setelah dipisahakan, botol plastik tersebut dibersihkan dan di cuci .
- disini botol-botol plastik (botol air mineral) yang kemasannya masih bagus tidak diolah lagi melainkan langsung di jual dan dikirim ke medan.
- selanjutnya botol yang sudah dicuci dimasukkan kedalam mesin penghancur.
"
- Selanjutnya potongan-potongan tersebut di cuci lagi di kolam pencucian
- setalah di cuci , potongan tersebut di keringkan. disini proses pengeringannya hanya 75%.
- Kemudian hasilnya di jemur lagi selama 2 jam.
- lalu dikemas dalam karung / Goni untuk dikirim ke Medan.
|